Bila saya menjadi seorang pemimpin nanti, saya akan melakukan banyak hal yang setidaknya tidak akan merugikan bawahan-bawahan saya. Saya juga akan berusaha untuk tidak membeda-bedakan mereka sebagai manager atau karyawan biasa, ras dan agama. Karena menurut saya, semua orang yang nantinya bekerja menjadi bawahan saya juga memiliki rasa timbal balik kepada saya. Saya juga akan memberikan penghargaan bagi merka yang telah berusaha dengan baik dan yang telah berusaha memajukan organisasi.
- Menyikapi konflik yang terjadi di dalam organisasi yang saya pimpin
Di dalam sebuah organisasi tidaklah mungkin jika tidak ada konflik antar anggotanya. Maka dari itu, jika ada konflik di dalam organisasi yang saya pimpin, saya akan berusaha untuk mempertemukan pihak-pihak yang sedang berkonflik, dan melakukan mediasi. Karena biasanya suatu konfilk di dasari oleh ketdiaktahuan, salah paham ataupun karena kurangnya informasi yang diberikan. Dan juga menurut saya, semua masalah pasti ada jalan keluarnya jika kita mau berbicara dan mau berpikir dengan jernih.
- Cara memotivasi bawahan agar giat bekerja
Seperti yang sudah saya katakan tadi, saya akan memberikan penghargaan bagi mereka yang telah bekerja keras dan yang telah berusaha memajukan organisasi. Jadi, dengan cara seperti itu, akan ada persaingan yang sehat antara masing-masing pihak. Selain itu, saya juga ingin lebih mendekatkan diri kepada para bawahan saya sehungga tidak adanya jurang pemisah antara saya yang pemimpin dengan orang dibawah saya. Hal ini juga lebih memudahkan bagi saya untuk memberikan motivasi bagi para bawahan saya.
- Gaya kepemimpinan yang efektif dan cara memimpin
Gaya kepemimpinan yang paling efektif bagi saya adalah gaya kepemimpinan yang membebaskan para bawahan dengan kreatifitas yang mereka miliki dengan penuh tanggung jawab. Meruntuhkan jurang pemisah antara bawahan dengan atasan juga merupakan gaya kepemimpinan dan cara yang memimpin yang jauh lebih baik daripada otoriter. Dengan begini, organisasi akan selalu memiliki pemikiran-pemikiran dan inovasi yang dapat memajukan organisasi tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar